Minggu, 25 Juli 2010

SMK TELKOM SANDHY PUTRA BJB SIAP ONLINE

SMK TELKOM SANDHY PUTRA BJB SIAP ONLINE


Dinas Pendidikan dan Telkom Indonesia menjalin kerja sama untuk memajukan sistem pendidikan berbasis IT di indonesia khususnya di Kalimantan Selatan, untuk itu Telkom wilayah Kalimantan Selatan bekerja sama dengan SMK Telkom Sandhy Putra Banjarbaru untuk menerapkan aplikasi ini dalam rangka mempersiapkan sekolah-sekolah untuk SIAP Online yang dapat di aplikasikan di seluruh sistem pendidikan.

SMK Telkom sebagai sekolah telekomunikasi berbasis teknologi selalu mengikuti perkembangan teknologi yang berkembang setiap waktu. Demi tercapai kepuasan pelanggan maka budaya sekolah yang sesuai dengan kebijakan mutu "PRODUKTIF" singkatan dari Profesional, Religius, Objektif, Disiplin, Unggul, Kompetitif, Tanggung Jawab, Inovatif dan Fokus akan selalu diterapkan secara konsisten dan berkelanjutan sesuai dengan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008. Oleh karena itu akreditasi sekolah yang dilakukan oleh BAN (Badan Akreditasi Nasional) menetapkan Program Keahlian yang dimiliki SMK Telkom yaitu Teknik Telekomunikasi terakreditasi "A" (AMAT BAIK) dan Teknik Komputer dan Jaringan terakreditasi "A" (AMAT BAIK).

SMK Telkom Sandhy Putra Banjarbaru

Untuk itu dengan adanya aplikasi SIAP Online ini di harapkan seluruh sistem yang ada di sekolah bisa lebih baik dari sebelumnya.

SIAP Online hadir memadukan beragam sistem dan aplikasi online yang dibutuhkan oleh sekolah, guru, siswa, dan orangtua/wali siswa dengan instan tidak merepotkan.

SIAP Online mampu mengelola data dan informasi pendidikan dengan lebih cepat, mudah, akurat, terpadu dan berkesinambungan dari mulai tingkat sekolah, dinas pendidikan kota, kabupaten, propinsi hingga pusat (depdiknas). Semua kemampuan yang tersedia sangatlah terjangkau, berbiaya investasi rendah dengan nilai manfaat sangat tinggi.

Kemampuan SIAP Online jauh lebih baik, dengan menggunakan model SaaS (Software as a Services) dan dukungan teknologi Komputasi Awan (Cloud Computing) terkini, SIAP Online mampu memberikan total solusi layanan aplikasi online pendidikan dengan banyak keuntungan.

Sebagai bagian dari komitmen kami untuk dapat menyediakan layanan pendidikan yang penuh fitur dan terintegrasi satu dengan yang lain. Kerangka kerja (framework) sistem SIAP Online dirancang terbuka untuk interkoneksi dengan aplikasi, fasilitas dan layanan online lainnya.

Untuk itu pihak telkom dan pihak sekolah mengadakan training Siap Online yang di adakan tanggal 23 Juli 2010 kamaren.


Saat pelatihan Admin Kesiswaan SIAP Online untuk memasukkan data-data sekolah

Pak Ridho dan Mbak yesru diskusi tentang SIAP Online

Semoga aplikasi ini juga akan berkembang dan di terapkan di sekolah yang lain.................

Tidak ada komentar:

Posting Komentar